Beranda | Ebook
Perkataan Emas Para Salaf
Para Sahabat, Tabi’in dan Tabi’ut Tabi’in adalah orang-orang yang hidup pada tiga masa terbaik. Rasulullah shallalahu ’alaihi wa sallam pernah bersabda, “Sebaik-baik manusia adalah pada masaku, kemudian yang setelahnya, kemudian yang setelahnya.” Keimanan dan ketaqwaan mereka telah terbukti. Pengalaman hidup mereka pun telah teruji. Lembaran tinta emas sejarah telah melukiskan perjuangan dan pengorbanan mereka. Sehingga untaian perkataan mereka bagaikan mutiara yang kaya dengan makna. Perkataan emas mereka terekam pada kitab-kitab di berbagai disiplin keilmuan, yang keberadaannya melengkapi dan menjadikan kitab-kitab tersebut semakin menawan. Sungguh beruntunglah seorang penuntut ilmu yang menemukan dan menghafalkan perkataan para Salaf yang penuh dengan hikmah dan pelajaran.   Berikut ini adalah beberapa perkataan emas dari para Salaf, dimulai dari perkataan para Sahabat, Tabi’in dan Tabi’ut Tabi’in yang telah disarikan dari berbagai kitab. Semoga dengan mengetahui perkataan emas para Salaf dapat menambah faidah keilmuan bagi kita serta memotivasi kita agar senantiasa bersabar dalam menapaki jalan-jalan kebenaran dan kebaikan.

Pengarang: Abu Hafizhah Irfan
Penerbit: Pustaka Al-Bayyinah
Kategori: #Fadhilah #Dakwah

Download